Bikers Tiger Batam adalah satu satunya Club Motor Tiger yang tersedia di Batam. Selain itu Bikers Tiger Batam juga telah memiliki izin pendirian club yang telah disahkan oleh Notaris Batam yaitu Ibu Nani Fitriyah, SH pada tanggal 01 Maret 2006. Disamping itu, Club beserta seluruh anggotanya adalah anggota Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pengda Kepri. Mari Bergabung bersama Kami, dan mari bersama sama kita ciptakan Bikers yang santun dijalan, mematuhi peraturan lalu lintas dan berperan serta dalam menolong saudara-saudara kita yang kekurangan dalam Program Bakti Sosial yang kerap kita adakan.Alamat Sekretariat : Perum Villa Hang Lekir Blok DD3 No 20 Batam Centre - Pulau Batam. Contact Person: 1). Asnan (Ketua), Hp. 0816 3686 367, 0857 65 000 550, 2). Andre (Sekretaris) Hp 0812 7011 3444, dan 3). Aji (Bendahara) Hp 0852 2937 0405 Email: bikerstigerbatam@gmail.com. Blog: http://bikerstigerbatam.blogspot.com, Tempat Kumpul, Selalu Berpindah-Pindah (Hubungi Ketua), Setiap Hari Sabtu, Jam 20.00 Wib. So, Jangan mengaku Biker Tiger Kalau Belum Bergabung Dengan BTB :p

Monday, April 6, 2009

BRANDING STICKER DJARUM BLACK DI SEMUA MOTOR BTB

Akhirnya malam yang ditunggu kedua belah pihak datang juga, tepatnya Sabtu 4 April 09 bertempat di Taman Wisata Ocarina, Batam Center. Team kami yang dari pukul 19.00 sudah berkumpul di Sekretariat sebenarnya sudah siap utk meluncur ke lokasi pertemuan di Ocarina, tapi bro... ada sesuatu hal yg akhirnya mengharuskan menunggu salah satu kawan kami “Bro Joko” yang kebetulan ada kendala disalah satu sistem kabel gas (maksudnya tali gasnye lepas), itulah keunikan kami bahwa “DARI, DAN, UNTUK” sehingga kami memutuskan 3 unit motor sebagai perwakilan BTB untuk membantu “Bro Joko”, kacian dia kalau ditinggal sendirian apalagi dengan perawakan yang lumayan Subur... wakakakakak (Sory Bro, bukannya Admin main fisik lo”.



Setelah semua anggota BTB berkumpul dengan jumlah total malam itu 35 bikes, mulailah convoy dilaksanakan, seperti convoy biasanya dimana Divisi Touring dengan lampu “Strobo merah-biru” didepan dan formasi 2 (dua) linepun terlihat sangat rapih berjajar, team Touring dengan kebiasaanya menutup jalan yang akan menghalangi convoy dimana biasanya ini dilakukan dipersimpangan tiga, empat dan lima bahkan simpang enam sekalipun hahahaha (emang ada????). Bagi para pengendara roda dua, tiga dan empat yang kebetulan mambaca blog kami saat ini dimana saat kami convoy merasa terganggu keberadaan kami saat itu, mewakili kawan-kawan BTB mengucapkan “Mohon maaf atas ketidak nyamanan berkendara” sekali lagi “Sorry Cuyyy”, hal ini hanyalah agar tidak terputusnya anggota kami saat convoy.



Dengan liak liuk para bikers saat itu terasa indahnya jalan Batam dimalam hari, memang kami tidak sebesar Harley Davidson, atau Moge lain pada umumnya tapi brooooo apabila anda melihat kami malam itu, weleh...weleh.... persis kayak “ReNAgAdE Amrik”, bayangkan sejenak apabila moment seperti ini disorot oleh Camera NASA dari Apollo 11 disalurkan melalui Google Earth pastinya bro..n sis... bakalan melihat seberkas sinar yang secara continue sepanjang 60 meter....



Sesampainya kami di Ocarina, Panita penyambut dari pihak Ocarina telah menunggu dengan Two patroli car mereka include dengan sirene dan lampu. Seakan ingin melihatkan para pengunjung disana bahwa telah datang tamu istimewa. Layaknya team yg siap utk road race di padock “Sepang” kami disusun disana atau yg gampang kayak ikan Sarden yang berjejer rapi siap untuk dinilai motor yg mana yg yahut. Setelah tersusun dengan rapi, acara Branding DJARUM BLACK STICKER di seluruh Motor Anggota BTB pun dilakukan. Masing Masing Motor Anggota dibranding 3 Sticker Sekaligus, So Acara tadi malam ada acara NGEBLACK HABIS deh, demikian Karso Inggalih sang Ketua BTB ucapkan sambil sedikit bercanda.



30 menit waktu berlalu, tibalah team Mobil Black Comunity yang saat itu berkumpul 7 unit Car’s dan tepatnya pukul 22.15 seluruh team melanjutkan perjalanan menuju Rumah Makan Sunda “Sawung Sawargi” di belakang Puri Jaya Hotel. Emang MANTAP perkumpulan kami cuyy, pemilik RM ini telah menyiapkan meja khusus utk BTB dan yang membanggakan kami mereka malah memberikan space buat BTB utk membuat Sekretariat di RM ini, Thanks ya Broooo Saung Sunda Sawargi..



Akhirnya pukul 24.00 kurang 15 menit kami semua membubarkan diri kembali ke pangkuan Ibu Pertiwi dirumah masing2 dan Ibu Kost bagi anggota yg belum married hahahaha.

Sampai jumpa lagi pada edisi update berikutnya bro n sis sekalian “Adios y Hasta Lluego”












0 comments:

  © Blogger templates ProBlogger Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP